Rabu, Desember 03, 2008

Mengatur Tinggi Sadel

Sadel memang simple, tapi kita harus memperhatikan pula terhadap letak maju-mundur serta sudut kemiringan sadel, kedengarannya memang sedikit rumit, namun sebenarnya cukup mudah ko.Berikut langkah penyetelan ketinggian sadel :1. Duduklah di atas sadel, gunakan sepatu sepeda yang biasa di gunakan, posisi seat post usahakan mencuat dari seat tube 10-15 cm,kunci seatpost cukup rapat namun jangan terlalu kencang. Beri tanda dengan spidol, batas seatpost dengan ujung bibir atas seat tube frame.2. Tempatkan ke dua kaki di atas pedal, masing-masing pedal berada pada posisi vertikal. satu pedal pada arah pukul 12 dan sisi pedal lainnya berada pada arah pukul 6 ( sesuai posisi angkajarum jam )3. Tempatkan salah satu tumit kaki yang terbawah (pukul 6) di bagian as sadel, luruskan kaki hingga sendi lututterkunci lurus, turunkan sadel bila kaki tak menjangkau pedal, setelah mencapai posisi demikian, beri tanda sekali lagi kedudukan seatpost. inilah patokan awal ketinggian sadel ideal.4. Sekarang ubah posisi telapak kaki yang menyentuh pedal, geser kaki sehingga 3/4 ujung telapak kaki (bola kaki) yang berpijak pada as pedal.5. Lihat posisi lutut, posisi ideal yakni lutut sedikit tertekuk, tidak lurus lagi, inilah posisi kaki yang benar untuk mengayuh sepeda. Atur ulang ketinggian sadel hingg posisi tersebut tercapai. Jangan lupa untuk mengencangkan baut clamp sadel (seat binder bolt) setelah penyetelan di lakukan.6. Tempatkan sudut kemiringan sadel secara horizontal, hidung sadel sebaiknya sedikit menunduk. biarkan bagian belakang sadel berada sedikit lebih tinggi ketimbang hidung sadel.Setelah sadel terpasang, langkah finishing yakni meminta bantuan teman untuk memperhatikan posisi duduk dari belakang. Kayuhlah pedal dengan kecepatan normal. bisa dilakukan sambil bersepeda.Lihatlah pergerakan pinggul di bawah, jika terjadi gerakan turun naik berlebihan secara bergantian antara sisi kiri-kanan, artinya sadel masih berada sedikit terlalu tinggi, turunkan sadel 0.5-0.75cm hingga mendapat penyetelan sempurna.Jika selama ini anda sudah terbiasa dengan tinggi sadel tertentu dan ternyata masih kurang tinggi, maka jangan bergegas menaikan secara drastis, apalagi jika ketinggian sadelitu sudah anda aplikasikan berbulan-bulan.Naikan secara bertahap agar tak terjadi cedera otot, Awali dengan mengubah ketinggian sadel maksimal sekitar 0,5 cm terlebih dahulu. beradaptasilah beberapa minggu untuk ketinggian sadel yang baru ini. lantas ubah kembali hingga mencapai tinggi sadel sesuai ukuran.Bagi anda yang tergolong masih kesulitan naik-turun sepeda, merasa tanggung untuk melakukan stop n go, atau selalu punya reflek menurunkan sebelah kaki ketika berbelok tajam, anda boleh saja menempatkan sadel lebih rendah sehingga anda merasa aman dan nyaman.

Tidak ada komentar: